Berhaji ke Baitullah perlu persiapan materil dan spiritual, lahir dan batin. Tidak sembarang muslim bisa menunaikan ibadah ke Tanah Suci, juga tidak semua jamaah haji mampu dengan mudah menyempurnakan peribadahan ini. Cukup beragam kesulitan yang lazim mewarnai prosesi ibadah haji. Bayangkan, sekitar dua setengah juta manusia dalam waktu yang sama dan dengan tujuan yang sama tumplek sekaligus.
Semua itu, tentu saja, tidak lagi akan menjadi kendala yang berarti jika para calon haji lebih dulu dibekali informasi yang memadai. Termasuk hal-hal yang kecil. Sehingga mereka tidak sekadar menguasai manasik, tetapi juga mengetahui segala sesuatu yang berkaitan dengan prosesi peribadahan ini.
"Buku pintar" ini menyodorkan banyak tips yang sangat bermanfaat bagi umat Islam, khususnya mereka yang akan beribadah ke Tanah Suci. Dengan gaya penuturan yang populer, sederhana, dan bersahabat, buku ini bisa menemani Anda rileks sambil mendulang informasi yang amat berharga, insya Allah.
0 comments:
Post a Comment