Monday, January 24, 2011

Book "Ekspedisi Bengawan Solo"


Browse » Home » » Book "Ekspedisi Bengawan Solo"

Bengawan Solo lebih dari sekadar lagu yang melegenda. Sungai terbesar dan terpanjang di Pulau Jawa tersebut, saat ini menghadapi permasalahan yang sangat kompleks.

Kerusakan ekologi yang parah: banjir besar di musim hujan dan kekeringan di musim kemarau. Bengawan Solo menjadi saksi bisu bagaimana manusia Indonesia memperlakukan secara ironis sumber kehidupan utamanya: air. Manusia begitu bergantung pada Bengawan Solo, tetapi pada saat yang bersamaan mereka merusaknya.

Buku Ekspedisi Bengawan Solo, Laporan Jurnalistik Kompas memotret secara mendasar masalah-masalah sungai tersebut sedalam mungkin dari sejarahnya, bagaimana peran manusia di sekitar sungai, apa manfaat yang diperoleh dari sungai, hingga kerusakan yang diakibatkan oleh ulah manusia di sekitar sungai.

Buku Ekspedisi Bengawan Solo layak menjadi refensi bagi Anda yang berkecimpung pada dunia lingkungan hidup, antropologi, arkeologi, sosiologi, dan siapa saja yang peduli pada ekologi sungai. Pustaka ini dilengkapi pula dengan foto grafis, dan data hasil riset yang semakin menperjelas gambaran kehidupan salah satu sungai terbesar di Indonesia ini.


Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Related Posts:


Or

Jika Anda menyukai Artikel di blog ini, Silahkan klik tombol subscribe di bawah untuk berlangganan gratis, dengan begitu Anda akan mendapat artikel terbaru via email dari www.faikshare.com


0 comments:

Blog Award

 

FaiK Share. Copyright 2008 All Rights Reserved Revolution of FaiK theme by FaiK MuLaCheLLa | Distributed by Blogger Templates Blog Corp