-dalam.jpg)
Studi yang dilakukan oleh Eye Disease Prevalence Research Group(2004) memperkirakan bahwa pada tahun 2020 jumlah penderita penyakit mata dan kebutaan di dunia akan mencapai 55 juta jiwa. Studi ini menyebutkan juga bahwa penyakit mata dan kebutaan akan meningkat terutama bagi mereka yang telah berumur diatas 65 tahun. Seseorang yang berumur 80 tahun keatas yang merupakan 8% dari total penduduk, mengalami kebutaan sebanyak 69%.
Gangguan kesehatan pada mata yang umum terjadi adalah penurunan fungsi penglihatan, gejala mata merah tanpa ada penurunan fungsi penglihatan, dan mata merah dengan fungsi penglihatan turun. Sampai saat ini, penyakit mata yang banyak diderita adalah katarak, glukoma, dan infeksi.
Seiring dengan meningkatnya perhatian dan pengetahuan pengaruh gizi terhadap kesehatan, khususnya kesehatan mata menyebabkan pesatnya pertumbuhan pasar terhadap produk-produk kesehatan mata. Sebagian besar produk-produk untuk kesehatan mata yang dipasarkan sekarang berbentuk suplemen. Selain senyawa antioksidan yang sebelumnya telah diketahui dapat meningkatkan kesehatan mata, senyawa lain seperti lutein, zeaxanthin, dan astaxanthin. Namun Vitamin-vitamin OCELA, belakangan ini dipercaya mampu menjaga kesehatan mata secara optimal. Apa itu Vitamin-vitamin OCELA. Berikut ini adalah penjelasannya:
- Omega-3. Asam lemak yang terkandung dalam minyak ikan ini berfungsi menyehatkan retina dan mencegah peradangan pada mata. Kita bisa mendapatkannya dengan mengonsumsi ikan atau suplemen minyak ikan.
- Vitamin C. Merupakan antioksidan kuat yang mampu membantu mencegah katarak. Terkandung dalam sebagian besar buah-buahan seperti jeruk, jambu, kiwi, stroberi, apel, dan lainnya.
- Vitamin E. Juga bersifat antioksidan yang dapat mencegah terjadinya kerusakan pada sel-sel mata dan menangkal penuaan dini pada mata. Kita bisa mengonsumsi alpukat, bayam, susu, telur, kacang-kacangan, minyak sayur, padi-padian untuk memperoleh vitamin E.
- Lutein Lutein. adalah zat yang terdapat dalam berbagai sayuran hijau dan telur. Berguna untuk memperlambat terjadinya degenerasi makular yang kerap dialami orangtua, serta menangkal katarak. Lutein mudah dijumpai pada bayam, brokoli, zucchini, telur, polong-polongan.
- Vitamin A. Vitamin ini sudah lama dikenal sebagai penyehat mata. Vitamin ini dapat meningkatkan penglihatan di malam hari atau dalam cahaya temaram. Temukan vitamin A di dalam wortel, bayam, brokoli, ubi jalar, telur, keju, labu, dan mentega.

0 comments:
Post a Comment